Inovatif, Kreatif, Dapat Duit

Dilihat : 4690 Kali, Updated: Minggu, 26 Juni 2022
Inovatif, Kreatif, Dapat Duit

Purwokerto - Dinas Tenaga Kerja Koperasi dan UKM Kabupaten Banyumas selama 5 hari telah selesai mengadakan pelatihan yang bertujuan untuk peningkatan ekonomi masyarakat. Pelatihan yang berlangsung dari tanggal 20 sd 24 Juni 2022 tersebut adalah Pelatihan Ekonomi Produktif Pembuatan Kerajinan Lidi di Desa Banteran Kecamatan Wangon. Pelatihan di buka langsung oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja Koperasi dan UKM Drs.Joko Wiyono MSi. yang dalam sambutannya berharap agar 30 peserta pelatihan dari warga Desa Banteran Wangon nantinya akan memiliki keterampilan baru dan bisa mendapatkan penghasilan tambahan dari kerajinan lidi. Dipilihnya pelatihan ketrampilan kerajinan lidi dipandang tepat karena bahan baku lidi mudah di dapatkan selain itu penggunaan kerajinan lidi seperti piring lidi, sudah banyak peminatnya, sehingga tidak menutup kemungkinan jika warga Desa Banteran siap bersaing meningkatkan perekonomian melalui kerajinan lidi.

 

Instruktur pelatihan kerajinan lidi dari Tim Griya Kreatif Jatilawang membimbing peserta dari nol dan dalam waktu 5 hari sudah dapat membuat beberapa bentuk kerajinan lidi, seperti pembuatan vas dan keranjang buah .

Antusias dari para peserta sangat terlihat. Hal ini di katakan oleh Sekretaris Dinnakerkop UKM yang hadir pada acara penutupan. Semangat peserta luar biasa, karena dengan hanya 5 hari peserta dapat menghasilkan berbagai kerajinan lidi dengan hasil yang banyak dan rapi. Ditambahkan pula yang terpenting harus tetap ada kemauan dan ketekunan . Inovatif, kreatif, dapat duit mengulang yel yel yang digaungkan peserta diawal acara penutupan kegiatan.

Komentar